Nyicip Beef Steak Hot Plate dan Crispy Chicken Ala Hau’s Tea Padang
hau's_tea_padang

Seminggu sudah kami liburan di Padang. Entah berapa porsi Nasi Padang yang telah singgah di perut kami. Nasi Padang memang lezat, tapi kalau sudah seminggu makan itu terus pastinya bosan juga. Kami pun mencari café atau resto yang bisa memenuhi keinginan kami untuk ganti selera. Setelah berputar di sekitar Kota Padang, pilihan kami jatuh kepada Hau’s Tea Padang yang berada di Jalan Kampung Nias No.1

Hau’s Tea Padang merupakan jaringan restoran yang awalnya berdiri di Bandung. Restoran atau café ini menyediakan berbagai menu makan ringan dan berat ala Indonesia, Asia dan Barat. Menu spesial Hau’s Tea Padang diantaranya Cakue, steak, bakso, pizza dan aneka dessert lainnya.

Kami datang saat menjelang malam, beberapa kendaraan bermotor telah terparkir di depan resto. Kami pun masuk ke dalam Hau’s Tea yang didominasi oleh warna orange dan duduk di salah satu sudutnya. Suasana dalam Hau’s Tea Padang saat itu belum terlalu ramai.

Suasana di Hau’s Tea Padang Jalan Kampung Nias No.1

Salah seorang pelayan datang ke meja kami sembari membawa tabel menu. Setelah melihat keseluruhan menu, kami memesan Beef Steak Hot Plate dan Crispy Chicken. Sedangkan untuk minumannya, kami memesan Matcha Jelly Tea dan Hau’s de Coco.

Selagi menunggu pesanan kami dimasak, datang seorang pelayan yang membawa 3 batang jelly. Mungkin ini sebagai selingan sembari menunggu pesanan datang.

Setelah 10 menit menunggu, pesanan kami mendarat diatas meja. Foto – foto dulu lah sebelum dimakan. Yuk lah dicicipin.

Beef Steak Hot Plate

Ternyata oh ternyata, dagingnya kecil banget. Ia disajikan di atas hot plate bersama dengan French fries dan buncis, jagung, wortel rebus.

Menurut saya dagingnya terlalu over cooked dan terasa agak hangus. Tapi ini diselamatkan oleh saus yang menyelimuti si daging.

Harga Rp 32,000 (sebelum pajak)

beef steak hot plate ala hau’s tea padang

Crispy Chicken

Bentuk dan tampilannya sama seperti yang disajikan Warung Steak atau Momomilk Bogor. Crispy Chicken juga ditemani oleh French fries, potongan buncis, jagung dan wortel yang direbus

Daging ayam matang dengan mantap. Nilai minus dari Crispy Chicken ini karena rasa tepung yang menyelimuti daging ayam terasa sangat asin.

Harga Rp 30,000 (sebelum pajak)

Crispy Chicken Hau’s Tea

Hau’s de Coco

Biasa aja ya, hanya nata de coco dicampur dengan air dan sirup dengan berbagai varian rasa. Tidak ada yang spesial

Harga Rp 16,000 (sebelum pajak)

Matcha Jelly Tea

Disajikan dengan tampilan yang menarik apalagi ditambah dengan whip cream dan buah jelly di tepi cangkir. Sayang ketika diseruput rasa matcha-nya gag kuat, terlalu encer menurut saya.

Harga Rp 23,000 (sebelum pajak)

Matcha Jelly Tea

Jadi apa kesimpulannya?

Hau’s Tea Padang bisa menjadi altenatif wisata kuliner di Kota Padang terutama bagi kalian yang mungkin sudah jenuh dengan Nasi Padang. Tempatnya sangat nyaman dan bisa menampung banyak orang. Ruangannya ada yang non smoking dan smoking.

Ruangan lainnya tanpa AC

Untuk rasa, tulisan ini tidak bisa sepenuhnya merepresentasikan secara keseluruhan apakah hidangan makanan dan minuman di Hau’s Tea Padang itu enak atau tidak. Sebab yang kami coba hanya 2 makanan dan 2 minuman dari begitu banyaknya pilihan menu yang tersedia.

Berikut ini menu Hau’s Tea Padang dan harganya.

About Author

client-photo-1
M. Catur Nugraha
Masih bekerja sebagai Naval Architect Engineer di salah satu perusahaan multinasional yang bergerak di bidang konstruksi bangunan lepas pantai sejak tahun 2012. Kecintaan kepada kampung halamannya membuat ia memutuskan untuk mendirikan Jelajah Sumbar dengan tujuan memperkenalkan keindahan Bumi Ranah Minang ke khalayak ramai dan mengajaknya untuk berkunjung ke Sumbar. Ia sangat menyukai traveling. Perjalanan yang paling ia senangi antara lain mendaki gunung, trekking ke air terjun, dan berkemah di pulau – pulau kecil. Ia juga gemar menuliskan cerita perjalanannya dan memotret obyek yang ditemuinya. Cita – citanya : menjadikan Sumatera Barat dan Wisata Padang sebagai salah satu destinasi pilihan favorit bagi wisatawan lokal maupun wisatawan Internasional.

Comments

Leave a Reply

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.